Analisa Usaha Keripik Nangka Aneka Keripik Malang
Analisa Usaha Keripik Nangka Aneka Keripik Malang
Analisa usaha keripik nangka sangat dibutuhkan terutama bagi Anda yang berminat berwirausaha. Usaha dalam bidang pengolahan hasil pertanian menjadi makanan siap saji. Khususnya yang akan kita bahas kali ini adalah usaha keripik nangka. Usaha keripik buah nangka ini adalah usaha yang masih terus berkembang dan bergerak maju dalam serapan pasarnya.
Aneka Keripik Malang usaha makanan ringan yang bergerak pada bidang pengolahan buah buahan menjadi camilan keripik buah. Khususnya produk utama usaha keripik nangka. Kami melayani konsumen bisnis to bisnis usaha keripik nangka dalam kapasitas grosir.
Kelebihan dari letak geografis Indonesia yang berada pada dua musim. Sehingga alam kita bisa menumbuhkan berbagai macam jenis tanaman serta beragam hasil pertanian. Khususnya buah nangka yang terutama hanya bisa tumbuh didaerah Tropis dan Sub Tropis seperti Indonesia ini.
Melimpahnya hasil buah nangka menjadikan nilai plus apabila kita bisa mengolahnya atau mendiversifikasi menjadi usaha keripik nangka. Keripik Nangka adalah salah satu contoh jenis makanan ringan yang sudah populer semenjak dua puluh Tahun silam di Indonesia. Bahkan hingga sekarang camilan makanan ringan keripik nangka masih tetap dicari dan semakin dikenal.
Keuntungan Usaha Keripik Nangka
Peluang usaha keripik nangka dan analisa usaha keripik nangka bisa dijadikan bahan referensi dalam mempertimbangkan untuk memulai serta menjalankan usaha dibidang pengolahan makanan dari hasil bumi. Keuntungan pertama dari menjalankan usaha keripik nangka adalah yang pertama bahan baku buah nangka murah. Mudah didapat dipasaran. Karena buah ini banyak dibudidaya di berbagai daerah.
Keuntungan selanjutnya adalah mesin mesin pengolah buah nangka menjadi keripik nangka mudah didapat.
Keuntungan selanjutnya adalah proses pengolahan buah nangka menjadi keripik nangka sangat mudah. Untuk mempelajari teknis pengolahan hanya dibutuhkan waktu singkat.
Dan point utama sebagai keuntungan terbesar dari membuat usaha keripik nangka adalah kebutuhan konsumen akan keripik nangka sangat besar sekali. Konsumen domestik ataupun Internasional sangat antusias akan produk camilan keripik nangka ini.
Peralatan Yang Dibutuhkan Dalam Usaha Keripik Nangka
Mesin Vacuum Frying adalah peralatan utama dan wajib diusahakan. Mesin ini mampu mengeringkan buah nangka hingga kadar air dalam buah nangka menjadi habis tanpa membuat buah menjadi gosong. Karena apabila Anda mencoba menggoreng buah nangka secara manual dengan penggorengan biasa. Maka sudah dipastikan ketika keripik nangka kering, pasti hasilnya gosong dan bentuknya mengecil serta berasa pahit.
Mesin Spinner adalah mesin yang selanjutnya yang harus ada. Fungsi dari mesin spinner adalah pemisah sisa minyak goreng pada produk keripik nangka ketika baru keluar dari vacuum Frying. Agar hasil produk keripik nangka kelihatan lebih cantik dan bagus serta lebih sehat maka mesin spinner ini sangat penting keberadaannya.
Freezer atau kulkas pendingin adalah alat selanjutnya yang diperlukan usaha keripik nangka. Pendingin ini berfungsi membekukan buah sebelum masuk kedalam Vacuum Frying. Kenapa harus masuk ke pendingin dahulu? Karena fungsi pendinginan awal adalah agar bentuk keripik nangka bisa lebih lurus tidak meliuk ketika digoreng.
Alat alat selanjutnya adalah alat alat dasar seperti tabung gas, pisau, wadah dan lain sebagainya. Juga alat pendukung seperti Sealer untuk mengepak ketika produk keripik nangka sudah siap dipasarkan.
Berapa biaya untuk semua peralatan untuk membuat usaha keripik nangka? Jawabannya tergantung dari kapasitas mesin yang Anda pakai, ada vacuum Frying yang mulai kapasitas 5 kg hingga puluhan kg. Anda bisa menentukan memilih kapasitas yang sesuai kebutuhan. Apabila Anda masih pemula, mungkin bisa memakai kapasitas mesin usaha keripik nangka yang kecil dahulu. Sehingga pengaruh dalam beban pembiayaan awal bisa lebih rendah.
Peluang usaha keripik nangka menjadi diversifikasi pangan untuk mengatasi tidak terserapnya hasil panen buah nangka ketika melimpah. Dengan menjalankan usaha keripik nangka maka Anda akan mendapatkan untung berlipat. Yang mana ketika buah nangka segar hanya dijual dengan nilai yang murah. Namun dengan hadirnya usaha keripik nangka maka buah nangka makin bernilai tinggi.